Lobster Air tawar

Seafood yang berasal dari olahan lobster menjadi begitu populer di kota-kota besar dan di daerah-daerah wisata sebagai salah satu sajian kuliner mewah yang bercita rasa tinggi.

Lobster Air tawar 2 title

Lobster merupakan hewan air yang termasuk ke dalam keluarga Nephropidae atau udang dengan ciri tubuh beruas-ruas dan adanya capit besar yang bergerigi tajam

Lobster Air tawart 3 title

Untuk memulai usaha pembudidayaan udang lobster, media berupa kolam sangat diperlukan. Dalam skala rumahan, luas kolam lobster dapat dibuat berukuran 2mx3m dengan ketinggian/kedalaman 1,5-2 meter.

Lobster Air tawar 4

Beternak lobster sebenarnya tidak memerlukan perawatan yang rumit. Bahkan jumlah pakannya pun tidak terlalu menguras kantong. Anda bisa memberinya cacahan ubi, aneka sayuran, dan lainnya setiap pagi dan sore hari.

Lobster Air tawar 5

Panen lobster air tawar dapat dilakukan setelah berumur 7 bulanan. Untuk mengambil lobster yang telah siap panen (dikonsumsi) biasanya dilakukan pada sore hari..

Umur Lobster Air Tawar

Kakek Tua dan Lobster Air Tawar
Berapa Panjang sih sebenarnya Umur Lobster Air Tawar ?
Maximum Lobster Air Tawar bisa hidup berapa lama ?
Masa Hidup Lobster berapa lama ?
Pertanyaan ini sering di tanyakan oleh hobiist dan penggemar Lobster Air Tawar khususnya jenis Lobster Hias


Umurnya bisa berapa lama pak ?


Maxumum berapa tahun Bro idupnya Lobster ?

Bang, ini Umur Lobsternya udah Berapa tahun ? 

Jangan-jangan Lobsternya udah tua, takutnya gitu di beli langsung mati ?



ya kalo memang mati, gak ada hubungannya, kali aja memang udah ajalnya heheheheee

atau malah cara pemeliharaannya yang salah, sehingga Lobster nya mati

yang jelas kalau di banding Umur Ikan Hias pada umumnya, Umur lobster Air Tawar jelas lebih panjang

istilahnya dalam Bahasa Inggris ialah "Life Span"

dan sudah tentu "Life Span" Lobster Air Tawar macam-macam, kan tergantung jenisnya :-)

Untuk Life Span Lobster Air Tawar jenis Clarkii saja bisa mencapai 5 tahun,
untuk Life Span Lobster Air Tawar jenis Red Claw / Cherax Quadricarinatus j
uga bisa lebih dari 5 tahun, mungkin antara 6 sampai 7 tahun

sementara Record Life Span Lobster Air Tawar Terpanjang / Terlama menurut GaleryCrayfish
juga di Pegang Oleh Pemegang Record Lobster Air Tawar Terbesar di Dunia,
yaitu Astacopsis Gouldi atau nama lainnya The Tasmanian Giant Freshwater Crayfish
dengan Life Span yang bisa mencapai lebih dari 40 Tahun, wew, lama banget kan :-)

kesimpulannya, Lobster Air Tawar masih sangat Layak di Jadikan Penghias Aquarium, dan kita dapat menikmatinya dalam jangka waktu yang sangat lama, jadi selamat menikmati dan jangan ragu untuk menjadikan Lobster Air Tawar sebagai penghias Aquarium anda :-)

Sumber : http://crayfishgalery.blogspot.com

Lobster Bakar Bumbu Kecap Ala Chef IPhe de la Cire

Lobster Bakar Bumbu Kecap Ala Chef IPhe de la Cire
Lobster Bakar Bumbu Kecap Ala Chef IPhe de la Cire

Medan Lobster Mengucapkan Terima kasih Kepada Chef IPhe de la Cire, yang telah sudi berbagi gambar dan resep-resep rahasianya


Bahan Lobster Bakar Bumbu Kecap Ala Chef IPhe de la Cire :
2 ekor Lobster Air Tawar ukuran Besar
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
4 siung bawang putih
1 ruas jari jahe

4 buah cabai merah, buang bijinya
1/2 ruas jari kunyit
2 lembar daun jeruk purut
1/2 sendok merica butir
3 sendok makan kecap manis
2 sendok makan minyak goreng
garam secukupnya

Cara membuat Lobster Bakar Bumbu Kecap Ala Chef IPhe de la Cire :
1. Bersihkan Lobster Air Tawar, Sayat Punggung Lobster dari mulai kepala sampai ke Ekor agar Bumbu dapat masuk ke dalam Cangkang Lobster, Lumuri Lobster Air Tawar dengan air jeruk nipis dan garam, biarkan meresap Kurang Lebih 10 Menit
2. Haluskan bawang putih bersama jahe, cabai merah, kunyit, daun jeruk purut dan merica.
3. Tambahkan kecap manis dan minyak goreng, aduk merata. Gunakan ini untuk melumuri Lobster Air Tawar.
4. Siapkan pembakaran arang, dengan nyala apinya kecil saja, tetapi merata. Gunakan kuas untuk melumuri Lobster Air Tawar, kemudian bakar (biasanya saya pakai kuas alami, pakai batang serai, di bonggolnya di memarkan, gunakan sebagai kuas).
5. Beberapa kali lumuri Lobster Air Tawar dengan bumbu kecap dan bakar merata sambil di balikbalik.
6. Hidangkan panas-panas dengan nasi putih dan lalap sayuran.


Lobster Bakar Bumbu Kecap Ala Chef IPhe de la Cire, siap di Nikmati :-)

Tanggapan Chef IPhe de la Cire  setelah Artikelnya di posting oleh Medan Lobster :

IPhe de la Cire :  Wakakakakaka lebay bgt deh... tp mantep jg... xixixixi

Kolam dan Aquarium Medan Lobster Sampe Goyang nih, Kena Gempa di Aceh Singkil

Pusat Gempa di Aceh Singkil
Gempa Di Aceh Singkil, terasa  sampai Medan, Kolam dan Aquarium Medan Lobster Sampe Goyang nih, Kena Gempa, abis itu mati lampu lagi,.. huh, udah gelap, barusan gempa, Airator dan Pump Lobster Air Tawar mati lagi, mana burayak Lobster juga baru netas, mudah-mudahan Lobsternya Selamat semua dan Mudah mudahan, Tidak ada Warga Singkil, Aceh dan Sumatera Utara terutama Medan yang jadi korban, berikut kutipan dari Tribun News tentang berita Gempa di Aceh Singkil
dan suasana di Kota Medan ketika gempa terjadi:

TRIBUNNEWS.COM, - Gempa bumi yang terjadi di Singkil Baroe, Aceh dengan kekuatan 6,7 SR ternyata juga dirasakan sampai di Belawan Medan.

Bahkan, akibat getaran yang cukup kuat tersebut sempat membangunkan warga yang tengah tidur tertidur lelap.

"Awak sedang tidur aja sampai terbangun karena kuatnya getaran. Meski hanya beberapa menit saja membuat seluruh keluarga bangun dan berlarian keluar rumah," terang Anang Suhartono, warga setempat yang di hubungi Tribunnews, Selasa (6/9/2011) dini hari.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites