Peluang Bisnis Lobster Air Tawar

Lobster Air Tawar di Supermarket
Lobster Air Tawar dapat dijadikan sebagai alternatif untuk Peluang Bisnis yang menjanjikan, terdapat 3 peluang dalam Bisnis Lobster Air Tawar, yaitu :

1. Pembesaran Lobster Air Tawar sebagai Lobster Konsumsi
2. Pembibitan atau Pembenihan Lobster Air Tawar Konsumsi
3. Pengembangbiakan Lobster Air Tawar Hias

Kuntungan dalam bisnis Lobster Air Tawar ialah, Lobster Air Tawar adalah hewan air yang cendrung mempunyai daya tahan lebih terhadap penyakit, termasuk dalam sekala "mudah" dalam pengembang biakannya, dan harga yang masih tinggi untuk jenis Lobster Hias

Sebagai Hewan Omnivora atau Pemakan Segalanya, Biaya Operasional dapat di tekan serendah mungkin, bila Anda dapat menyiasati Pakan dari Lobster Air Tawar, dapat melalui kerjasama dengan pemilik sawah dengan memanfaatkan Keong Emas, atau pemilik Kios Ikan Konsumsi dengan memanfaatkan Limbah Ikan ataupun Kerjasama dengan Pemilik Peternakan atau Rumah Potong Ayam/Hewan dengan memanfaatkan Limbah Potong Ayam/Hewan

Kekurangan bisnis ini
Pembesaran Lobster Air Tawar membutuhkan waktu yang cukup lama kurang lebih 5 bulan, jadi omset yang diterima juga menunggu masa pemanenan Lobster Air Tawar. Sehingga setiap harinya hanya biaya operasional saja yang dikeluarkan, sedangkan omset dan keuntungan baru bisa diperoleh setelah pemanenan Lobster. Selain itu kebersihan air kolam dan pemberian pakan juga harus diperhatikan, karena Lobster adalah Hewan Air yang menuntut Kualitas Air yang Bagus dan Kandungan Ongsigen yang Tinggi, Lobster dapat mati jika perawatannya kurang terjaga.
Pasar yang Masih Labil dan sangat Tidak Stabil juga termasuk kekurangan dalam bisnis ini

Pemasaran
Pemasaran usaha ini lebih mengandalkan menjaga kualitas hasil panen Lobster Air Tawar yang bagus dan harganya juga bersaing. Sehingga secara tidak langsung pemasaran dibantu dari promosi melalui mulut ke mulut. Selain itu bisa juga menjalin kerjasama dengan para pedagang ikan di Pasar ikan Hias, atau pelaku bisnis makanan yang membutuhkan persediaan Lobster Air Tawar. Peluanlg pasar bisa lebih luas, jika Anda membidik industri Pariwisata sebagai target pasar bisnis Pembesaran Lobster Air Tawar, seperti Hotel Berbintang, Cotage atau Restoran Skala Besar, maupun Industri Retail, Perkulakan dan Hypermarket, sehingga pasar untuk produk anda Stabil dan Menjanjikan.
Dapat di katakan Pemasaran adalah Kunci Sukses atau gagalnya Bisnis Lobster Air Tawar, selama anda dapat mencari dan menjaga pasar, selama itulah keuntungan Akan Anda Raih

Siapkah anda Bersaing dan Sudah Tepatkah Strategi Anda dalam Menjalankan Bisnis ?

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites